BITUNG - Walikota Bitung dan Wakil Wali kota Bitung, Maurits Mantiri dan Hengky Honandar tinjau vaksinasi tahap ketiga, khusus bagi para tokoh agama kota Bitung dilaksanakan di Tribun kantor walikota, Selasa (25/01/2022).
Mantiri menyampaikan banyak masyarakat kita mendapatkan informasi yang simpang siur tentang booster ini, sehingga karena itu perlu diberikan contoh untuk meyakinkan masyarajat tentang vaksin Bioster ini.
" Guna menimbulkan rasa keyakinan yang dalam bagi masyarakat bahwa benar - benar vaksin booster ini sangat bermanfaat dalam rangka menangkal varian baru covid 19 ini, sebagai contoh Kami sendiri para pejabat, para ASN dan tokoh agama juga di Vaksin, " kata Maurits
Menambahkan, sakah satu tokoh agama tang juga di Vaksin mengatakan bahwa sebagai pelayan Tuhan yang sering bertemu dengan banyak orang tentunya Vaksin ini sangat perlu menambah kekebalan tubuh.
" Sebagai Pelayan Tuhan yang selalu bertemu dengan orang banyak, dan dalam menghadapi Varian baru ini kita oerlu menambah kekebalan tubuh dengan melakukan Vaksin ketiga, " katanya singkat.
Dalam kegiatannya, Walikota Turut didapingi Wakil Walikota, Hengky Honandar, Assisten I bidang Pemerintahan dan Kesra, Julius Ondang SPd, MSi, serta para staf khusus Walikota Bitung.
Baca juga:
MM-HH Inisiasi Program GSV, Berhadiah Motor
|
(AH)